GELAGAT.ID - Pemerintah Kabupaten Sumedang terus menggenjot perbaikan infrastruktur guna meningkatkan roda perekonomian warga.
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir memastikan, dalam waktu dekat jalan penghubung Desa Citengah (Sumedang Selatan) dengan Desa Cibubut (Cibugel) diperbaiki.
Menurutnya, akses Cibubut - Cisoka akan memperpendak jarak kampung-kampung terpencil Desa Cibugel Kecamatan Cibugel, menuju ke pusat Kota Sumedang.
"Insya Allah tahun depan (2022) Cibubut Cisoka akan diperbaiki. Jalan itu sehari-hari dilewati oleh warga untuk arus orang dan barang. Kalau sudah diperbaiki maka jarak ke Cibugel ke kota atau sebaliknya bisa lebih dekat dan menghidupkan kembali perkonomian masyarakat dikawasan itu," ujarnya disela siaran langsung Magrib Mengaji Online, Rabu (15/12) petang.
Terpisah Kepala Desa Citengah Otong Sumarna menyebutkan, sejak diperbaikinya akses jalan menuju Cisoka Desa Citengah Kecamatan Sumedang Selatan, perkebunan Teh Margawindu-Cisoka menjadi lokasi favorit untuk berwisata alam.
Selain memudahkan para wisatawan untuk berkunjung, perbaikan akses Jalan Citengah-Cisoka juga telah membantu para petani penggarap perkebunan teh Margawindu Cisoka mobilitas keseharian mereka khususnya ketika memetik dan mengangkut teh.
"Infrastruktur dari Citengah menuju Cisoka sudah banyak perkembangan. Tahun 2013 sampai dengan Tahun 2018, jalan sulit dilalui oleh roda empat, bahkan oleh roda dua sekalipun karena rusak, hancur sampai ke perkebunan Margawindu," sebut Otong
Sementara itu, salah seorang pengelola wisata kawasan Cisoka, Khatab, menyebutkan, dengan adanya perbaikan jalan Cisoka dari segi ekonomi dan wisata banyak peningkatan.
Pasalnya selain masyarakat Sumedang yang berkunjung ke Cisoka, banyak pengunjung wisata dari berbagai daerah yang datang di antaranya Bogor Karawang dan Tangerang.
Oleh karenanya, ia mendukung usaha Pemerintah untuk terus meningkatkan infrastruktur jalan menuju lokasi-lokasi wisata.
"Kami para pengelola usaha akan mengembangkan destinasi wisata yang lain sehingga sektor wisata yang ada di Kabupaten Sumedang, lebih banyak dan semakin menarik lagi dan dapat bersaing dengan kabupaten/kota lain," tukasnya.
Sedangkan salah seorang pemilik warung di wahana wisata Cisoka asal Desa Cipancar, Dadan, merasa sangat terbantu dengan adanya dibukanya akses jalan ke Cisoka.
Ia berharap pemerintah dapat mendukung para pelaku usaha kecil yang kurang lebih ada 50 pedagang di sepanjang jalan Citengah-Cisoka. Terlebih banyak berdatangan wisatawan sehingga sedikit mendongkrak perekonomian para pedagang kecil-kecilan di Cisoka.
"Alhamdulillah dengan adanya Cisoka ini, saya memiliki penghasilan dengan memiliki warung kecil-kecilan. Sebelumnya saya hanya bekerja serabutan, dan karena masih pandemi dan musim hujan, untuk hari-hari biasa seperti ini ya kadangkala sepi. Tapi alhamdulillah untuk hari libur masih banyak yang berkunjung," katanya. (*/gelagat.id)
0 comments:
Posting Komentar